Sabtu, 04 Mei 2013

Semarang Night Carnival 2013

Diposting oleh DekaDeka di Sabtu, Mei 04, 2013
Semarang Night Carnival 2013


 Semarang Night Carnival merupakan acara tahunan yang selalu diselenggarakan oleh  kota semarang salah satunya sebagai bentuk untuk memeriahkan hari jadinya. Untuk tahun ini, `Semarang Night Carnival` sudah ketiga kalinya digelar. Antusias masyarakat pun sangat besar itu terlihat dengan banyak orang yang memadati area acara Semarang Night Carnival. Acara ini sendiri pada tahun ini berlangsung pada Jum'at malam 3 April 2013 pukul 19.00-21.00 WIB. Pawai "Semarang Night Carnival 2013" berhiaskan ratusan kostum glamour dan gemerlap.

Yapz Semarang Night Carnival 2013 itu merupakan Pawai yang dilakukan oleh sekelompok orang dengan memakai kostum unik yang mewakili elemen kebudayaan yang ada di Kota Atlas, yakni Jawa, China, India, dan Arab sebagai agenda tahunan yang digelar untuk memperingati Hari Jadi Ke-466 Kota Semarang.
Acara ini sendiri dimulai dari depan Kantor Balai Kota Semarang kemudian berlanjut di jalan Tugu Muda, Pandanaran, Simpang lima hingga berakhir di jalan Pahlawan Semarang *duh enggak capek ya jalan mulu hhehhehe, Kalau aku sih liat nya tepat dijalan Pandanaran Semarang *sekedar info aja sih ya :)

 Di acara ini kita bisa melihat berbagai macam pemandangan unik mulai dari kostum yang menyerupai kupu-kupu lengkap dengan sayap yang beraneka warna, kostum dengan sayap mengepak layaknya burung, hingga mahkota yang dihiasi beraneka ornamen dan rumbai-rumbai yang menyala.
Peserta yang terlibat dalam parade, antara lain siswa-siswi SMP, SMA, SMK, sanggar seni, sekolah modeling, perguruan tinggi serta kalangan seniman dan budayawan Semarang, Gak salah sih ya kalau mereka cantik-cantik hhehhee
Bukan efek karna gak punya malu atau gimana ya, cuman sebagai dokumentasi jepret-jepret nya gak ketinggalan dong. Sekilas keadaan di TKP alias tempat kejadian  Semarang Night Carnival.


Semoga deh makin banyak acara-acara berkualitas yang diselenggarakan Kota Semarang selain sebagai hiburan kan dengan acara begini juga sebagai salah satu cara memperkenalkan kota Semarang kota tercinta terkasih ku ini ke dunia luar tapi bukan dunia gaib ya hhhhehe.
Kota Semarang itu sama seperti kota lainnya punya banyak sesuatu yang dibanggakan cuman emang belum nampak sih :). Jangan salah loh Semarang juga punya objek wisata yang menarik. 

WELCOME TO SEMARANG


0 komentar:

Posting Komentar

 

CELOTEHKU Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos